Langsung ke konten utama

Review Antipodean Coffee : Temani Harimu yang Sendu, Sambut Langit Biru...



Duduk di sebuah kafe yang sepi dan tak banyak dikunjungi seringkali menjadi tempat 'me time' yang asik. Betapa tidak? Kau bisa nikmati atmosfer sendu hanya dengan dirimu.

Tanpa terusik bising.

Tanpa takut ada yang mengenalimu.

Bahkan kau bisa tumpahkan air matamu.

Tak ada yang mengganggu.

Kecuali isakmu mengusik barista kafe itu.

Aku pun begitu, menikmati secangkir hazelnut latte dengan tumpukan buku. Namun, bukan untuk disentuh. Ya, kali ini aku hanya ingin menikmati sendu. Sendu? bagaimana bisa kau nikmati sendu? Ah tentu bisa, kau hanya perlu merenung sesaat. Bukan, bukan meratap. Hanya merenung, akan masa depanku, akan hal yang telah terjadi padaku, akan seseorang yang kurindu. Dan biarlah hari biruku kunikmati dalam kalbu.

Pria di belakang meja pesanan dengan seragam barista itu sesekali menatapku. Mungkin ia bingung, "sedang apa perempuan itu? Sejak tadi hanya menatap ke jendela" tapi itu hanya perkiraanku, peduli amat sampai begitu. Bisa saja itu hanya perasaanku karena sendu yang membuat emosi kelabu.

Kafe dengan papan cokelat kehitaman yang terpampang dengan tulisan "Antipodean Coffee" ini memang tak banyak pengunjung hari ini, nampaknya. Atau mungkin banyak pengunjung namun karena ukuran ruangannya yang tak besar, mereka enggan duduk lama disitu. Beli dan pulang. Entahlah.

Kau bisa nikmati aneka kopi disini. Seperti halnya kafe lainnya, menu seperti cappuccino, latte, espresso dan sebagainya tetap ada di kafe ini. Tapi, bagiku tempat ini pas untuk dijadikan singgahan ketika penat menghampiri. Bahkan ketika dadamu merasa sakit tak terperi. Tak berlebihan. Tapi, sesekali kau juga perlu cari tempat untuk me-time.


Memesan menu breakfast dan lunch disini asik juga. Karena rasanya cukup enak dan ketenangan suasananya membuat lebih nikmat. Di seberang kafe ini pun ada toko bunga, barangkali mau membeli seikat bunga untuk hapuskan kerapuhanmu dan berbaikan dengan si pujaan hati.

Berbelanja setelah menikmati kopi disini pun juga ide menarik. Di sebelah kedai kopi ini, terdapat swalayan yang mungkin bisa membantu menemani harimu yang syahdu. Tak ada salahnya bukan?


Jika kurang puas, tak perlu kalut, karena kau bisa nikmati jalan-jalan di toko buku. Toko buku yang berada seruangan dengan kedai kopi. Ah, apalagi yang kau keluhkan. Sudahi saja sendumu itu. Jalani lagi hidupmu. Kelak ada saatnya keindahan itu menjemputmu. Dan kau akan lupa pernah rasakan pilu.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review : Film Thor Ragnarok

Woohooo! Ini saatnya review film bulan Oktober. Berhubung gue sukanya film bergenre thriller, adventures, heroes, mystery maka reviewnya juga berkisar ini ya😁. Kalian sudah nonton film Thor Ragnarok? Buat yang sudah pasti setuju dong film ini keren? It's the funniest Marvel movie to date. In fact, it may be the funniest superhero movie  ever . From the first scene until the very last, it's a non-stop cavalcade of jokes wrapped around an epic, sweeping space adventure. The whole thing will make you absolutely giddy . Karena saking kerennya, yang belum nonton buruan deh nonton. Bisa download atau yang bajakan juga ada hehe . Image : i.kinja-img FYI , buat yang belum update film terbaru biskop, gue akan jelasin sekilas tentang film ini. Thor Ragnarok ini adalah film super hero berdasarkan karakter Marvel Comic , nggak heran kalau pecinta komik sudah familiar. Film yang disutradari Taika Waititi ini adalah sekuel Thor dan Thor : The Dark World , serta merupakan fi...

Amazing! Things To Do In Sumba You Would Love To Embark On

Have you always wanted to travel back in time and get a taste of an ancient civilization? In Sumba, a mysterious and rugged island located in East Nusa Tenggara, southwest of Flores, you can get a glimpse of tribal villages built on hilltops and fortified by historic stone walls. If the Skull Island from the movie King Kong is real, Sumba could be a pretty good candidate to fill that title. In fact, headhunting rites are still going on and you can literally find “skull trees” in the villages where severed heads would be displayed. Here, rolling savannah and uncharted limestone hills layer the countryside, while hilltop villages with thatched tribal homes are guarded by megalithic tombs. This is also one of the prime destinations for surfers around the world. Getting there: Sleepy Waitabula, the most easterly large town in Sumba, is your western gateway to Sumba and houses the island’s largest and most modern airport, Tambolaka. On the other hand, the capital Waing...

Review Cosmetics : The Body Shop, Not Your Usual Stuff

Never really cared for aquatic fragrances before but I'm opening up to trying different fragrances. BUT, this beautiful package is actually quite nice. More like a unisex kind of scent. This package include The Body Shop White Musk Smoky Rose Eau De Toilette, White Musk Shower Gel Douche and White Musk Smoky Rose Body Lotion Lait Corporel.  I bought this Body Shop perfume for the everyday use and also because it was on sale at the Body Shop, also I did fall in love with it so I decided to buy it. Sometimes I'm kind of girly in the way I dress and style my hair and do my makeup. So I think this would suit me well. The way I look at it is, that this would be like wearing an over sized masculine watch with a pretty feminine dress. It's the juxtaposing of masculinity and femininity. It kind of offsets prettiness and balances things out. It's like something new that you didn't expect, it's the element of surprise. To me, its like coco mademoiselle perfume, e...