Demi mengejar KPI nonton bulan ini, saya pun akhirnya bela-belain nonton film populer terbaru sepulang selesai kerjaan. Karena bosan nonton film di kawasan dekat rumah atau kantor, akhirnya saya pilih di pusat kota. Sekalian cuci mata dan window shopping juga bisa kan? 😉
Well, DC Comics dan Warner Bros Pictures kembali menghadirkan film superhero tangguh, Justice League. Disutradarai oleh Zack Snyder dengan skenario tulisan Chris Terrio, film ini berhasil mendapat perhatian publik seperti film superhero lainnya. Lalu, siapa saja pemeran film ini? Disini kamu akan menjumpai bintang ternama seperti Ben Affleck, Henry Cavill, Gal Gadot, Jason Momoa, Ezra Miller, Ray Fisher, Amy Adams, Willem Dafoe, Jesse Eisenberg, Jeremy Irons, Diane Lane, Connie Nielsen, Ciaran Hinds, dan J.K. Simmons.
Pasca kematian Superman, banyak orang meragukan kedamaian dunia setelah kepergiannya. Kerusuhan pun terjadi dimana-mana. Kemunculan Steppenwolf -yang diperankan Ciaran Hinds- seorang monster yang ingin menaklukan dunua menjadi puncak pertarungan Batman dan tim superhero. Steppenwolf datang ke Bumi untuk mencari tiga kotak Ibu (mother box) yang ingin dia miliki untuk menghancurkan dunia.
Batman yang melihat kehancuran terjadi merasa terpanggil untuk membenahi dan melindungi Bumi. Merasa musuhnya terlalu kuat dan tak mampu menghadapi sendirian, Batman pun mencari anggota tim yang beranggotakan manusia 'tak biasa' alias superhero untuk membantunya. Di kemudian, tim ini akan dikenal dengan Justice League.
Mulanya untuk membuat tim, ia memanggil Diana yang merupakan Wonder Women untuk meriset dan merekrut calon tim mereka. Dengan berbagai cara dan situasi akhirnya mereka terkumpul, terbentuklah anggota baru yakni Arthur Churry a.k.a Aquaman, Barry Allen a.k.a. The Flash, Victor Stone dan Cyberg. Masing-masing superhero ini memiliki kemampuan istimewa dengan latar belakang dan karakter.
Meskipun superheroes ini terkenal tangguh, namun mengalahkan Steppenwolf bukanlah hal mudah. Kekuatan mereka masih kurang kuat meski disatukan. Hal inilah yang membuat Batman tak bisa 'move on' dari Superman. Nyatanya, bagi Batman Superman adalah yang terkuat, termanusiawi dan pemimpin yang tangguh serta tentu saja idola bagi masyarakat. Mengingat kekuatan Kotak Ibu (Mother Box), Batman berinisatif untuk membangkitkan kembali Superman. Ide itu sempat ditentang oleh Diana a.k.a Wonder Woman yang menyatakan itu membahayakan dan juga Superman yang sudah hidup tenang di alam berbeda tak lazim untuk dibangkitkan. Namun, superhero lain sempat mendukung ide Batman. (Disini kita lihat betapa rapuhnya Batman, dan nggak bisa move on dari Superman apalagi masih dihantui rasa bersalah)
Tak lama, mereka pun akhirnya bersatu untuk mencoba membangkitkan Superman. Dengan Barry Allen a.k.a. Flash yang membantu dalam tegangan listrik. Superman pun hidup kembali, namun tak seperti yang mereka bayangkan. Ia tak mengenal mereka.
Kecuali Lois Allen, kekasihnya. Ia bahkan sempat menyerang mereka, dengan kekuatan dahsyat Superman tentu saja superheros itu tak berhasil mengendalikannya. Hingga akhirnya perbincangan Lois membuatnya mengingat kembali dan mau bergabung bersama Batman dkk menyelamatkan bumi.
Hal menariknya dari film ini, seperti judul tulisan saya (You Can't Save The Planet Alone, But Superman Can (?) ), cerita dari film ini seolah mengisyaratkan bukan hanya persatuan superhero itu, kekuatan Superman yang maha dahsyat bahkan bisa mengalahkan mereka satu persatu bahkan mengalahkan STEPPENWOLF.
Komentar
Posting Komentar