Langsung ke konten utama

#TravelStory Berkunjung Ke Kuala Lumpur Di Idul Adha 2017



@ririaer

Idul Adha 2017 ini aku dan teman-teman berkunjung ke Kuala Lumpur. Awalnya bukan karena mau merayakan Hari Raya Qurban di Negeri Jiran tetapi karena memang tepat di Idul Adha tanggal merahnya nempel di weekend (Idul Adha hari Jumat) dan tentu saja libur kerja. Jadi, kami memutuskan untuk traveling sekaligus merasakan sholat Idul Adha di negeri tetangga.

Penerbangan kami pada Kamis malam, dan untungnya kantor memberikan kebijakan karyawan boleh pulang jam 17.00 untuk bersiap yang mau pulang kampung atau bepergian karena tentunya kalau jam 18.00 (hari biasa kami pulang) akan macet sekali. Meski jam pulang dipercepat, tak membuatku lebih santai sampai di Bandara. Nyatanya, baru keluar area kantor pun sudah kena macet, kendaraan sudah beruntun bak semut beriringan. Panik! Iya, sumpah panik banget saat itu dan setelah ini jadi pelajaran banget sih mending ambil penerbangan pagi sekalian atau ambil izin pulang lebih cepat atau pakai trik naik motor atau lainnya deh! Mungkin bisa dijadikan pelajaran buat kamu juga.

Lucunya namanya juga cewek, ya panik terus menggerutu sendiri sambil ceritain keadaan pada teman yang sudah nyampe duluan di Bandara. Mereka pun jadi ikutan panik sih, ya namanya temannya kena macet, belum lagi mepet jadwal check in nya. Duh, belum lagi bagian imigrasi ngantri.

Kami tiba di Kuala Lumpur sekitar pukul 23.00, kemudian karena kami mau berkunjung ke teman kami yang kebetulan tinggal di Kuala Lumpur akhirnya harus menunggu sampai jam bis pagi.

Jadi, bisa dibilang sampai sana sudah hari Idul Adha, Tapi, alhamdulillah kami berusaha dan masih bisa Sholat Idul Adha bersama. Meski belum beristirahat (tapi sudah mandi dan membersihkan badan kok😂). 

Ngomongin soal Sholat Idul Adha di Negeri tetangga sebenarnya ya sama aja kaya di Indonesia, toh bahasanya masih mirip. Bahkan di sampingku ternyata dari Indonesia yang memang bekerja di Kuala Lumpur. Kami sempat ngobrol juga. Masjidnya tergolong bersih dan nyaman meskipun tak begitu besar.

Setelah itu, kami makan di rumah makan terdekat dari Masjid yang pramusajinya berasal dari India (Iyalah memang banyak orang dari India memilih hidup di Malaysia, harusnya waktu itu wawancarain ya kali aja dapat info banyak😆 rempong banget lu mentang-mentang jurnalis😅)

Baiklah setelah selesai makan dan kembali ke tempat tinggal teman, kami mengambil barang yang kami titipkan disana selama Sholat kemudian menuju Hotel kami yang berlokasi di Chow Kit. Chow Kit ini salah satu kota yang banyak penduduk Indonesia nya lho!



Begitu sampai langsung jepret💁@ririaer

Kami hanya menghabiskan liburan kami di Kuala Lumpur selama 3 hari 2 malam, jadi tempat wisata yang kami kunjungi pun terbatas. Di hari pertama kami berkunjung ke KL Gallery, Petronas Twin Towers (yang jadi lambang dan tempat favorit untuk dikunjungi di Kuala Lumpur) dan ke beberapa spot lain di sekitarnya untuk mencari angle foto (kemana-mana emang suka banget pose😂). Kemudian di hari berikutnya kami berkunjung ke Batu Caves, beberapa tempat makan, Pasar Seni dan beberapa tempat lain di sekitar.

Oh ya, omong omong soal Batu Caves, undakan tangga buat masuk ke Caves nya memang bikin gempor sih, tapi dijamin nggak nyesel deh begitu masuk. Penuh dengan nilai seni dan religi.

Sebenarnya, pengalaman trip ke Kuala Lumpur ini diluar prediksi sih karena awalnya berniat ke salah satu negeri di Asia Timur dan batal akhirnya kami memutuskan ke KL karena dekat dan berhubung libur cuma 3 hari jadi lumayan banget deh. Tapi, pas ngerasain disana (entah karena keseruan kami mulai dari berantem, debat, ledek-ledekan sampai hal-hal lucu yang bikin ngakak atau karena emang suasana dan tempatnya asyik) rasanya kaya seru banget!

Okay, ditunggu ya #TravelStory berikutnya💚

Komentar

Postingan populer dari blog ini

#TravelPedia Bali : 6 Tempat Wisata Bali Dengan Keindahan Mempesona

Hayooo, mana nih yang ngaku traveller sejati? Tempat wisata mana saja yang sudah kamu kunjungi, guys? Bali jadi salah satu pulau yang wajib kamu singgahi nih. Pulau Bali memiliki sangat banyak obyek wisata menarik untuk dikunjungi, mulai dari objek wisata alam dan aktivitas wisata seni dan budaya Bali. Nah, buat kamu yang mau jadi traveller atau yang ngaku traveller sejati, 6 tempat wisata Bali ini jadi tempat wajib kamu kunjungi. Apa saja sih? Pantai Kuta Image: izaybiografi.com Menyebut nama tempat wisata di Kuta Bali, tentu kamu sudah tidak asing lagi. Eits, tapi kamu beneran sudah menjelanjahi pantai yang satu ini belum? Daya tarik utama dari tempat wisata Kuta yang membuat sangat populer, karena tersedianya pantai pasir putih bersih, sangat landai dan luas. Mungkin kamu bertanya-tanya kenapa sih pantai yang satu ini jadi tempat wajib bagi traveller sejati? Salah satu alasannya karena Pantai Kuta ini legendaris dan banyak tersedia fasilitas pengunjung seperti, shopping

Review : Film Thor Ragnarok

Woohooo! Ini saatnya review film bulan Oktober. Berhubung gue sukanya film bergenre thriller, adventures, heroes, mystery maka reviewnya juga berkisar ini ya😁. Kalian sudah nonton film Thor Ragnarok? Buat yang sudah pasti setuju dong film ini keren? It's the funniest Marvel movie to date. In fact, it may be the funniest superhero movie  ever . From the first scene until the very last, it's a non-stop cavalcade of jokes wrapped around an epic, sweeping space adventure. The whole thing will make you absolutely giddy . Karena saking kerennya, yang belum nonton buruan deh nonton. Bisa download atau yang bajakan juga ada hehe . Image : i.kinja-img FYI , buat yang belum update film terbaru biskop, gue akan jelasin sekilas tentang film ini. Thor Ragnarok ini adalah film super hero berdasarkan karakter Marvel Comic , nggak heran kalau pecinta komik sudah familiar. Film yang disutradari Taika Waititi ini adalah sekuel Thor dan Thor : The Dark World , serta merupakan film ked

Important Things To Do Before 25

23 years old. I started to reflect on my years of life and realised how much I have accomplished, grown in myself. I though I'm young, fit and fearless and it seems a waste not to making list and see the world when it is right at fingertips! There are so many “listicles” out there about what I have learned or know by a certain age. Making this list turned out to be a little harder than I expected – honestly, how many crazy, life-changing experiences can I really expect to have in the next year? I have to save some things for the years that come after, right? I found myself including things that I think will make me a better person and challenge me in new ways. And after my birthday six months ago, I couldn’t help but contribute to the conversation. There are (at least) so many things I wish I took advantage of, learned, habituated to or did before turning 25... and things I am going to try to accomplish after turning 25.  1. Go to a music concert and festival Done alre